Blimbingsari



Blimbingsari adalah salah satu tempat wisata alam berupa pantai. Pantai blimbing sari ini berada di kabupaen Banyuwangi, tepatnya di kecamatan Rogojampi. Pantai ini berjarak 30km dari kota genteng. Apabila kita menggunakan kendaraan bermotor hanya membutuhkan waktu 40menit dengan kecepatan standar. Tempat ini mempunyai keistemewaan tersendiri karena Blimbing sari pantainya luas. Jalan menuju blimbing sari juga lebih bagus karena adanya pembangunan bandara yang berada 1km sebelum pantai blimbingsari. Pembangunan bandar ini dimulai kurang lebih 3 tahun yang dan sekarang bandara tersebut sudah hampir tuntas. Meskipun belum tuntas bandara ini biasanya dipakai pesawat perintis untuk menjajakan jasanya bagi warga yang ingin merasakan indahnya kota rogojampi dari atas. Untuk menikmati jasa ini pengunjung tidak perlu menggocek saku lebih dalam.
Dua tahun lalu pantai blimbing sari ini masih belum dimodernkan tetapi sekarang sudah dibangun tembok untuk menghalang ombak selain itu tembok ini juga berfungsi bagi wisatawan dalam menikmati sunrise agar lebih aman dan nyaman. Pantai ini sekarang mempunyai tempat berteduh maka wisatawan tidak perlu kawatir dengan terik matahari. Di pantai ini mempunyai ombak yang besar dan dinamis. Wisatawan tidak perlu kawatir jika tidak bisa menikmati pantai dari bawah, karena selain tembok yang menghalangi pantai ini juga mempunyai pantai yang memang tidak dibangu tembok agar wisatawan bisa menikmati air laut secara langsung.
Pantai ini sebenarnya bukanlah tempat tujuan utama wisatawan domestic maupun wisatawan internasional yang menjadi tujuan utama mereka adalah wisata kuliner yang berada di pantai blimbing sari ini. Wisata kuliner yang berada di pantai blimbing sari ini sudah terkenal dari luar pulau hingga luar negeri. Wisata kuliner blimbing sari ini adalah ikan bakar. rasa ikan bakar ditempat ini sangat khas dan tidak bisa ditemukan di tempat lain. Selain itu ika—ikan ditempat ini masih segar karena pemilik tempat makan selain membuka usaha warung makan sebagian juga mempunyai sampingan sebagai nelayan. Ikan—ikan segar ini didapat dari pantai langsung sehingga segar terus. Wisatawan yang pernah datang ketempat ini selalu ingin datang kembali untuk merasakan ikan bakar dan pemandangan pantainya.
Pantai ini juga didukung dengan fasilitas yang lengkap baik dari segi kebersihan maupun dari segi ekonomi dan kebudayaan. Sealin itu warga yang ramah tamah membuat suasana lebih tenang dan nyaman. Suasana ini membuat wisatawan betah berlama—lama di pantai Blimbing sari. Bila anda ingin buang air kecil maupun besar tidak usah kawatir karenatempat ini juga dilengkapi fasilitas kamar mandi yang bersih. Bila anda membeli ikan bakar lebih enak dinikmati di tempat ini karena selain pemandangan pantai yang indah anda juga dapat memesan kelapa muda untuk menyeimbangkan dengan ikan bakar tersebut. Dengan kesegaran kelapa muda anda dapat merasa segar kembali. Dan saya yakin anda pasti kembali ketempat ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Keindahan Pantai Watu Dodol yang Menawan

Rembangan Wisata kolam renang puncak dengan sejuta pesona

Air Terjun Kembar